
Penulis: Eni Rusmiati Iskandar, S.Pd
Tiga siswa SMPN 6 Tanjungpandan meraih juara pada Festival Kejuaraan Daerah Karate GM-FKPPI CUP 1 yang dilaksanakan oleh Generasi Muda Forum Komunikasi Pemuda Pancasila Indonesia (GM-FKPPI) Kabupaten Belitung pada Jumat, 9 Desember 2022. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Nasional. Pada perlombaan tersebut Akmal Romadhon dari kelas 7B berhasil meraih juara 1 kelas Pemula. Lebih lanjut Akmal menuturkan bahwa ia sudah sejak dari SD menekuni karate. Ia sudah mengikuti beberapa perlombaan dan kali ini merupakan ke-2 kalinya ia meraih juara.
Adapun pada regu lain, Dzaki Aliando dari kelas 7D meraih juara 2. Pada grup yang sama dengan Akmal, Ganesha Putra Pratama dari kelas 8E meraih juara 3.
Ke tiga pemenang tersebut memperoleh penghargaan berupa piala dan piagam. Akmal mengungkapkan kesannya setelah mengikuti festival tersebut. Ia berkata bahwa kegiatan tersebut menambah semangatnya untuk lebih giat dalam berlatih agar meraih juara kembali di kejuaraan selanjutnya.