
Dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia tahun 2021, Pemerintah Kabupaten Belitung mengadakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan korupsi dengan tema “Pengendalian Gratifikasi Mencabut Akar Korupsi”.
Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Pemerintah Kabupaten Belitung, pada hari ini, Kamis 09 Desember 2021 pada pukul 07.30 wib-selesai.
Kepala SMPN 6 Tanjungpandan, Yusman,S.Pd mengikuti kegiatan ini sebagai peserta undangan. Dalam sosialisasi itu diharapkan agar kita mencegah korupsi dengan menanamkan kejujuran sejak dini. Kejujuran bukanlah kemuliaan, ia adalah keseharusan bagi setiap individu yang merasa bahwa ia adalah manusia. Dalam momentum hari antikorupsi ini diharapkan agar bisa mengurangi tingkat korupsi di negeri ini.
Penulis: Catur Wulan Purnamasari, S.Pd