
Senin, 13 Desember 2021 SMP Negeri 6 Tanjungpandan memulai kegiatan cap tiga jari ijazah. Kegiatan cap tiga jari ditujukan kepada para siswa/siswi kelas 9 yang sudah lulus tahun pelajaran 2020/2021. Cap tiga jari dilakukan untuk memberikan tanda sidik jari pada ijazah yang diposisikan dibawah ijazah mengenai sedikit pasfoto.
Saat cap tiga jari siswa diharuskan mengenakan seragam sekolah SMA/SMK yang rapi. Berdasarkan jadwal cap tiga jari dilaksanakan dari hari Senin sampai dengan Jumat pukul 08.00 WIB sampai dengan 11.30 WIB, di ruang kelas 8D.
Siswa didampingi oleh petugas untuk mendapat arahan saat cap tiga jari nantinya. Petugas yang memberikan arahan kegiatan cap tiga jari yaitu Abdul Majid, Boy Sandy, dan Falepi. Saat melakukan cap 3 jari siswa diharapkan untuk tertib dan teratur. Sesudah melakukan cap 3 jari nantinya siswa akan diinformasikan kembali untuk pengambilan ijazah dan legalisir ijazah.
Penulis: Nur Hidayati, S.Pd