SEKILAS INFO
02-12-2023
  • 1 minggu yang lalu / Selamat Hari Guru Nasional 2023, Sabtu 25 November 2023,”Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar”
  • 2 minggu yang lalu / Selamat melaksanakan Asesmen Bakat Minat Berbasis Komputer (ABMBK) siswa kelas IX 2023/2024, 15-16 November 2023
  • 3 minggu yang lalu / Selamat Hari Pahlawan, 10 November 2023 “Semangat pahlawan untuk masa depan bangsa dalam memerangi kemiskinan dan kebodohan”
24
Feb 2021
0
Workshop Fotografi Pemula untuk Siswa dari Fotografer Profesional

Rabu, 24 Februari 2021 telah diselenggarakan workshop fotografi pemula untuk siswa. Acara diadakan di laboratorium bahasa SMPN 6 Tanjungpandan, pukul 08.00. Acara disambut dan dibuka dari kepala sekolah SMPN 6 Tanjungpandan Bapak Yusman, S.Pd. dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa tujuan diadakan workshop ini untuk memberikan wawasan bagi siswa saat memotret yang baik dan benar, menambah rasa kepercayaan diri siswa bahwa hasil potretan yang diambil itu adalah sebuah karya seni yang dapat dinikmati banyak orang, serta mereka harus tahu etika dalam pengambilan foto menggunakan teknik-teknik fotografi.

Workshop ini diselenggarakan selama 1 hari secara luring dan 2 hari secara daring menggunakan google classroom sebagai media pengiriman karya siswa. Terdapat 14 siswa kelas delapan dan 18 siswa kelas tujuh yang mengikuti acara tersebut. Narasumber workshop adalah Ricky Arsenda dan tim, beliau merupakan fotografer dari Minola Photography dan juga alumni SMPN 6 Tanjungpandan angkatan 2002. Dalam acara tersebut, narasumber memberikan informasi tentang teknik dasar fotografi dari sisi teori seperti konsep pencahayaan fotografi, sudut fokus serta sudut dalam pengambilan gambar. Ia juga menunjukkan contoh hasil jepretannya kepada peserta workshop.

 

Galeri Foto: https://smpn6tp.sch.id/galeri/workshop-fotografi-pemula-untuk-siswa-oleh-minola-photography/

Galeri Video: https://smpn6tp.sch.id/video/workshop-fotografi-pemula-untuk-siswa-oleh-minola-photography/

Data Sekolah

SMP Negeri 6 Tanjungpandan

NPSN : 10900433

Jl. A. Yani No.03 Tanjungpandan Belitung
KEC. Tanjungpandan
KAB. Belitung
PROV. Kep. Bangka Belitung
KODE POS 33412

Pengunjung

  • 13
  • 443
  • 277
  • 39,593
  • 751,670
  • 402,154
  • 287

Agenda

4 Desember
22 Desember
23 Desember

Peta Lokasi Sekolah